Artikan Dalam Bahasa Anda

7 Feb 2014

5 Cara Meredakan Emosi Kekasih

Perbedaan pendapat seringkali menyebabkan percekcokan dan pertengkaran. Meski ini biasa terjadi pada sebuah hubungan percintaan, namun bila kedua belah pihak saling keras kepala dan tidak mau mengalah, maka pertengkaran bisa jadi akan merusak sebuah hubungan.
Tak ada salahnya bila Kamu bersikap bijak dalam menghadapi setiap masalah yang ada. Untuk meredakan emosi kekasih, Kamu bisa mencoba tips dari Magforwomen berikut ini:
1. Berilah Dia Waktu
Berilah dia waktu untuk menenangkan diri. Kamu jangan terus menerus memberinya omelan tentang kesalahannya. Dia mungkin perlu waktu untuk sendiri dan berpikir mengenai kesalahan dan masalah yang sedang terjadi.
2. Jangan Bicara Jika Dia Tak Ingin
Kamu mungkin sering kali berpikir bahwa berbicara dengannya mungkin akan membantu untuk menenangkan pikirannya, tetapi tahukan Kamu jika hal tersebut justru membuatnya semakin marah? Jika ia sedang tak ingin berbicara, jangan memaksanya.
3. Jangan Bikin Dia Tambah Emosi
Jika dia tidak sedang marah pada Kamu, jangan biarkan emosinya lebih memuncak karena sikap Kamu yang semakin memperkeruh suasana. Berhentilah mengeluh pada keadaaan. Tetaplah bersikap tenang. Ketenangan Kamu pada akhirnya juga akan membuatnya tenang.
4. Bersabarlah
Biarkan kemarahannya mereda, bersabarlah dan tidak usah bereaksi. Setelah dia tenang, bicarakan baik-baik padanya tentang apa yang salah. Bicarakan padanya bahwa kemarahan tak akan membantu menyelesaikan masalah.
5. Tersenyum & Berikan Dia Pelukan
Berilah ia senyum yang manis dan pelukan hangat untuknya. Pelukan terbukti dapat menenangkan emosinya yang sedang terguncang.


Tidak ada komentar: